7 Rekomendasi Tempat Jogging di Jakarta




Alam dan manusia tak bisa dipisahkan. Sesibuk-sibuknya manusia dengan teknologi modern, ia tetap membutuhkan alam. Nalurinya akan selalu merindukan kenyamanan dan ketenangan alam. Apalagi pekerja-pekerja ibu kota yang rawan burn out, karena kesibukan dan tumpukan kelelahan yang melanda hari-harinya. Olahraga dengan konsep back to nature adalah salah satu opsi untuk memberikan jeda, merilekskan pikiran sejenak dari kepungan pekerjaan.
 
Salah satu olahraga yang mudah dan murah adalah jogging. Dengan bertambahnya ruang hijau terbuka di ibu kota, kegiatan jogging menjadi semakin asyik dan menyenangkan. Jogging di area hijau terbuka membuat sendi dan tulang kuat, peredaran darah lancar, serta kebutuhan oksigen pun terpenuhi. Bonusnya, hormon endorfin dan serotonin yang menumbuhkan kebahagiaan pun ikut terpacu keluar. Kalau sudah begitu, mental health otomatis terjaga. Kita pun siap memulai lagi hari-hari yang sibuk dengan sehat lahir batin. Harapannya yaaa...

Nah, berikut adalah rekomedasi tempat jogging asyik di Jakarta yang nyaman dan dikelilingi bermacam tumbuhan 'hijau-hijauan' segar.

Let's check it out...

1. Gelora Bung Karno (GBK)

 

 
Gelanggang Olahraga (Gelora) Bung Karno yang berada di kawasan Senayan ini menjadi kompleks olahraga terbesar dan termegah di Indonesia. Proyek revitalisasi besar-besaran dilakukan ketika akan diselenggarakan Asian Games XVIII  pada tahun 2016 dan Asian Para Games III tahun 2018. Fasilitas di GBK semakin lengkap dan ramah disabilitas.

Dengan luas kurang lebih 280-an hektar, kita bisa jogging sepuasnya dari ujung ke ujung, ke seluruh kawasan. Jalur jogging yang paling ramai dan favorit adalah area stadion utama. Tapi kalau mau ke area yang tidak terlalu ramai, kita bisa menyusur hutan kota yang tersebar di beberapa titik. Pohon-pohon besar yang melingkupi terasa sejuk dan teduh.

GBK juga menjadi tempat latihan para atlet. Melihat kedisplinan dan kerajinan mereka berlatih, percayalah, itu akan memacu kita untuk sungguh-sungguh berolahraga. GBK buka dari jam 05.00 - 22.00 WIB. Jadi oke-oke saja kalau mau jogging pagi, siang, sore atau malam.
 
Oiya, sistem parkir di GBK sekarang paperless. Jadi kalau membawa kendaraan sendiri, jangan lupa untuk membawa e-money ya.

2. Monumen Nasional (Monas)


 
 
Kawasan Monas yang terletak di Jalan Medan Merdeka ini mempunyai luas sekitar 81 hektar. Monas masih menjadi salah satu tempat wisata sekaligus olahraga yang digemari karena letaknya yang strategis dan bisa dicapai dengan bermacam kendaraan umum.
 

 
Dulu ada teman saya yang bercanda, bahwa kita belum sah menjadi warga ibu kota kalau belum menginjakkan kaki di Monas. Nah, kalau berwisata sekaligus jogging, berarti sah plus ya, hehehe...
Kawasan Monas kini juga sudah tertata rapi dan bersih. Warung-warung makan direlokasi di satu area. Jadi mau wisata atau jogging, rasanya cukup menyenangkan.


3. Jakarta International Velodrome


 
Velodrome merupakan gelanggang olahraga yang menjadi salah satu venue Asian Games, yaitu balap sepeda, yang terletak di Rawamangun, tepatnya di depan pusat perbelanjaan Arion. Kini sudah dibuka untuk umum.

 
 
Dengan luas sekitar 9.5 hektar, Velodrome menjadi tempat jogging yang menyenangkan. Selain itu ada tambahan fasilitas berupa outdoor fitness.
 

4. Taman Suropati


 
Barangkali, Taman Suropati adalah seniornya taman-taman yang ada di Jakarta. Taman yang berada di kawasan Menteng ini dibangun sejak sebelum Indonesia merdeka. Tak heran jika pohon-pohon di dalamnya juga senior alias besar-besar dan rapat. Hal itu membuat taman ini begitu sejuk dan rindang. Jogging di sini sangat nyaman, karena berlimpah oksigen. Waktu yang tepat untuk jogging di Taman Suropati adalah pagi, saat udara belum begitu tercemar polusi.

Taman Suropati juga menjadi tempat berkumpulnya beberapa komunitas olahraga saat weekend, seperti yoga, tai chi, meditasi dan sebagainya. Hijaunya pepohonan dan segarnya udara memang sangat mendukung untuk olahraga-olahraga rileks penenang pikiran macam itu.


Selain itu, sekarang ada tambahan fasilitas berupa Bookhive, perpustakaan jalan yang menyediakan buku-buku bacaan yang bebas diambil seperlunya bagi yang membutuhkan. Kita pun juga bisa menyumbang buku. Mottonya: Ambil seperlunya, sumbang semampunya.

Ah, senang rasanya melihat ada perpustakaan mini di taman. It feels like, one of my wishes came true...

 

5. Taman Situ Lembang


Taman Situ Lembang juga berada di kawasan Menteng, sekitar 500 meter ke arah barat dari Taman Suropati. Adanya danau kecil yang ditumbuhi bunga-bunga teratai dan dikelilingi pepohonan rindang membuat taman ini sangat nyaman dan menenangkan. Jogging bisa sambil mendengarkan suara gemericik air dan angsa-angsa yang berenang ke sana kemari. Meskipun tak begitu luas, tapi suasana alamnya dapat banget.


 
Taman Situ Lembang juga dilengkapi dengan fasilitas outdoor fitness ringan dan area bermain anak-anak. Seperti tetangganya -Taman Suropati- taman ini juga tersedia Bookhive yang mejeng di trotoar. 
 

6. Pantai Ancol


 
Setelah menjelajah tempat jogging yang berada di kawasan pusat Jakarta, marilah kita ke pinggiran kota sejenak. Tepatnya ke kawasan Taman Impian Jaya Ancol. Pada dasarnya, seluruh kawasan Ancol bisa digunakan untuk jogging. Tapi yang paling menyenangkan adalah jogging di pinggiran pantai, mulai dari Pantai Karnaval sampai Pantai Indah loop.

 
Waktu yang tepat untuk jogging di pinggiran pantai ini adalah pagi atau sore hari. Bonus yang akan didapat ketika jogging sore hari adalah dapat melihat sunset yang indah dan magis. Rasanya begitu hangat dan menenangkan.

7. Allianz Ecopark 

 

 
Masih di kawasan Ancol, mari kita bergerak sedikit menuju Allianz Ecopark. Dengan luas sekitar 34 hektar dan ditumbuhi dengan banyak pepohonan, flora dan fauna, menjadikan Allianz Ecopark taman wisata keluarga sekaligus tempat jogging yang menyenangkan dengan udara yang bersih dan segar.


Fasilitas Allianz Ecopark terbilang lengkap, meliputi taman fitness, learning farm, eco market, dermaga, flying fox, taman bunga, paint ball, pemacingan, archery land dan lain sebagainya. Oiya, Allianz Ecopark juga menyediakan penyewaan sepeda.

 
Dan, sebenarnya masih banyak ruang terbuka hijau lainnya di Jakarta yang menyenangkan untuk ber-jogging ria.

Ah, senang rasanya dengan keberadaan ruang terbuka hijau yang mendukung kebiasaan berolahraga ini. Semoga ke depan, akan bertambah lagi dan lagi.
 
Yuk, yuk manfaatkan fasilitas publik ini dan sempatkan olahraga ya, supaya 'Mens Sana in Corpore Sano'.

Dan, karena alam terus menyokong kehidupan manusia, jangan lupa untuk terus ikut merawat alam. Salah satunya dengan merawat fasilitas publik dengan tidak mengotori dan merusaknya.


 
Catatan: 
Kebijakan PPKM untuk tiap ruang publik menyesuaikan kondisi pandemi. 
Tetap jaga protokol kesehatan!




You Might Also Like

1 comment

  1. Dah pernah ke sana semuanya, kecuali nomer 5 ����

    Btw rekomendasi tempat ngedate ada gak, kak? ��������

    AR ��

    ReplyDelete